Monday, 12 December 2011

9GAG

    9gag merupakan website yang tujuannya untuk bersenang-senang dimana di dalamnya terdapat banyak sekali postingan lucu ataupun iseng dari orang di seluruh dunia. 9gag merupakan web yang paling cocok dibuka untuk menghabiskan waktu produktif seseorang. Postingan di dalam 9gag ini dapat berupa foto, video, kalimat-kalimat, dan gambar. Tiap postingan mengandung makna tersendiri. Ada yang bermaksud untuk bercanda, menghina sekelompok tertentu, memberi pelajaran tertentu, ataupun untuk memunjukkan sebuah kejadian yang dialami pengepos postingan.
       Berikut adalah beberapa postingan 9gag yang membuat saya cukup terbahak-bahak.






Selain itu, 9GAG juga menggunakan meme dalam kontennya. Apa itu meme? Meme adalah karakter seperti kartun yang masing-masing digunakan untuk menggambarkan keadaan tertentu. Namun, menurut saya, meme yang ada dalam 9GAG ini sangatlah jelek dan tidak ada imutnya. :p Untuk lebih jelas, berikut akan dijelaskan beberapa meme yang sering digunakan dalam situs 9GAG ini.
1.  W Y No


Meme ini menggambarkan orang yang sedang frustasi. Ia mengutarakan kekecewaannya terhadap suatu kejadian. Meme menginginkan perubahan pada hal yang dikritisinya.








2. Me Gusta


Me Gusta berasal dari bahasa Spanyol yang berarti 'aku suka'.









3. Yao Ming

 Ini adalah muka epic dari Yao Ming .



4. Trollface

Meme ini digunakan dalam beberapa tindakan usil atau nakal. Meme ini dapat membuat pembacanya tertawa hingga marah.

5. Fuck yea  

  
 Meme ini merepresentasikan kepuasan seseorang yang berhasil memecahkan suatu masalah atau aktivitas yang begitu ruwet dengan cara konyolnya yang mudah.

6. Forever Alone

 Meme ini menggambarkan sesorang yang tidak memiliki teman baik ataupun pacar. Ia telah menggambarkan pada pemirsa, bahwa ia sendiri selamanya. Ia sering memamerkan kekuatan dari kesendirian.


7. Challenge Accepted

 Meme ini sebagai apresiasi dari seseorang yang dapat menebak dengan benar.


8. Derp n Derpina

Meme ini digunakan untuk menunjukkan kemarahan atau kekecewaan pada situasi dimana tidak ada yang benar. Meme ini juga ada versi cewenya yang disebut derpina

9. PokerFace

Meme ini digunakan untuk menggambarkan seseorang yang tidak ingin memberitahu sesuatu padahal dia tahu. Hal ini dikarenakan hal tersebut adalah topik yang memalukan apabila dijawab olehnya.



10. Inglip

Meme ini digunakan untuk menunjukkan kemarahan dan keterkejutan seseorang pada saat yang sama.



Anda dapat membuka situs ini di 9gag